24 C
en
  • Sign in / Join
  • Blog
  • Forums
  • Buy Now!
Aksarantb.com

Mega Menu

  • News
  • LOMBOK TIMUR
    • All
    • LifeStyle
    • Sosial Media
    • Woman
    • Health & Fitness
  • Gagdet
    • Video
  • Lifestyle
  • Video
  • Featured
    • Home - Homepage
    • Home - Post Single
    • Home - Post Label
    • Home - Post Search
    • Home - Post Archive
    • Home - Eror 404
    • ChangelogNew
Aksarantb.com
Search
Home HUKRIM Polda NTB Tangkap Dua Perempuan Diduga Terlibat Pengiriman PMI Illegal
HUKRIM

Polda NTB Tangkap Dua Perempuan Diduga Terlibat Pengiriman PMI Illegal

Redaksi Aksara NTB
Redaksi Aksara NTB
12 Jan, 2022 0 0
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp

Foto: Pihak kepolisian menunjukkan BB dan dua perempuan diduga pengirim PMI illegal.


MATARAM - (aksarantb.com) 


Dua orang terduga pelaku tindak pidana perdagangan orang dan atau pekerja migran Indonesia (PMI) diamankan di Mapolda NTB, masing masing berinisial SH dan DH, mereka diduga terlibat dalam pengiriman orang ke Negara Turki.


Kabid Humas Polda NTB Kombes Pol Artanto SIK M.Si pada acara Konferensi Pers di Mapolda NTB, Selasa (11/1/2022) menjelaskan, penangkapan kedua tersangka atas dasar laporan dari korban LS yang direkrut pada 2 Juni 2021 lalu di Dusun Kedome, Desa Ketapang Raya, Kec Keruak, Kabupaten Lombok Timur (Lotim) NTB.


Korban LS direkrut oleh sponsor SH dan pekerja lapangan DH untuk menjadi PMI ke luar negeri, sebagai Pengasuh Manula (Orang lanjut usia/red) dengan gaji yang akan diterima sebesar 21 juta untuk 3 bulannya, dengan kontrak selama 2 tahun.


"atas janji tersebut korban LS bersedia diberangkatkan ke Jakarta untuk pembuatan paspor yang mana, identitas korban LS dituakan dan LS mendapat uang tif sebesar Rp3jt," jelas Artanto. 


Dijelaskan, kurang lebih 2 minggu korban kemudian diberangkatkan ke Negara Turki dan dijemput oleh agen setempat kemudian korban di pekerjakan ke majikan (BABA).
 

Selama bekerja korban LS mengalami perbuatan yang tidak menyenangkan berupa sering dicaci maki serta dimarah tanpa alasan yang jelas, sehingga atas apa yang dialami korban LS melarikan diri menuju KBRI Ankara guna meminta perlindungan dan meminta tolong agar dipulangkan ke negara Indonesia.


Pada tanggal 11 Desember 2021 korban LS dipulangkan oleh pihak KBRI dan selanjutnya melaporkan kejadian yang dialaminya kepada SPKT Polda NTB.


"Atas dasar itu kedua terduga pelaku hari Senin 10/1/2022, diringkus tim Ditreskrimum Polda NTB," jelasnya.


Sementara Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda NTB Kombes Pol Hari Brata mengatakan, pengiriman PMI yang dilakukan SH dan DH adalah Ilegal, tanpa dilengkapi dengan dokumen pengiriman yang sah dari pemerintah.


Selain itu data Korban juga di palsukan, lebih spesipik lagi, yang dipalsukan adalah umur PMI yang dituakan agar diterima oleh pihak Turki.


"Mereka melakukan ini tanpa izin dan jelas ilegal, prosedur yang sebenarnya itu harus melalui mekanisme Dinas Tenaga Kerja dan berbadan hukum," jelasnya.


Mengenai pemalsuan berkas yang dilakukan oleh kedua oknum tersebut, Polisi masih mendalami kasusnya, apakah ada keterlibatan orang dalam atau hanya mereka yang melakukan hal itu untuk mengelabui petugas.


Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) Abri Danar Prabawa tidak membenarkan perekrutan tenaga kerja secara perseorangan, dalam artian  tanpa melalui PT dan dengan prosedur yang ada.


Diapun mengapresiasi tindakan cepat yang dilakukan Polda NTB yang telah mengungkap pengiriman PMI ilegal di NTB, Dia berharap hal itu dapat menjadi efek jera bagi para pelaku dan pembelajaran bagi para calon PMI.


"mudah mudahan ini menjadi efek jera bagi siapa saja yang melakukan tindakan-tindakan seperti ini," pungkasnya. (AK-NTB/03)


Via HUKRIM
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Older Posts
Newer Posts
Redaksi Aksara NTB
Redaksi Aksara NTB aksara NTB adalah Media Online Untuk Inspirasi Masyarakat NUsa Tenggara Barat

You may like these posts

Post a Comment

Stay Conneted

14,629 FansLike
1,381FollowersFollow
10,126SubscribersSubscribe

Featured Post

LASKAR NTB Bersinergi dengan Pemerintah dan Aparat Jaga Stabilitas Keamanan

Redaksi Aksara NTB- October 28, 2025 0
LASKAR NTB Bersinergi dengan Pemerintah dan Aparat Jaga Stabilitas Keamanan
LOMBOK BARAT – Organisasi kemasyarakatan LASKAR NTB menyatakan komitmennya untuk bersinergi dengan Pemerintah dan aparat keamanan dalam menjaga sta…

Most Popular

Universitas Hamzanwadi dan Windesheim University Jalin Kolaborasi Melalui Studium General dan Pertukaran Budaya

Universitas Hamzanwadi dan Windesheim University Jalin Kolaborasi Melalui Studium General dan Pertukaran Budaya

October 23, 2025
Lantik 39 Pejabat, Bupati Lotim Ingatkan Jaga Semangat Kerja

Lantik 39 Pejabat, Bupati Lotim Ingatkan Jaga Semangat Kerja

October 23, 2025
Lotim Siap Wujudkan Pabrik Rumput Laut Kelas Dunia

Lotim Siap Wujudkan Pabrik Rumput Laut Kelas Dunia

September 11, 2025

Editor Post

Tragis, Anggota Polres Lotim Tewas Ditembak Rekan Sesama Polisi

Tragis, Anggota Polres Lotim Tewas Ditembak Rekan Sesama Polisi

October 25, 2021
Oknum Pegawai BRI Selong Diduga Lakukan Intimidasi Nasabah, Indikasi Lelang Jaminan Bawah Tangan Harus Dibongkar

Oknum Pegawai BRI Selong Diduga Lakukan Intimidasi Nasabah, Indikasi Lelang Jaminan Bawah Tangan Harus Dibongkar

October 05, 2024
Tegakkan Prosedur, BRI Tegaskan Laksanakan Lelang Sesuai Ketentuan yang Berlaku

Tegakkan Prosedur, BRI Tegaskan Laksanakan Lelang Sesuai Ketentuan yang Berlaku

October 06, 2024
Bangkitkan Kembali Ayaman Bambu Desa Loyok, PPBL Akan Gelar Gawe Adat Inan Dowe

Bangkitkan Kembali Ayaman Bambu Desa Loyok, PPBL Akan Gelar Gawe Adat Inan Dowe

July 20, 2024
Pj Bupati Lotim Populerkan E-Sport Dikalangan Milenial

Pj Bupati Lotim Populerkan E-Sport Dikalangan Milenial

July 22, 2024

Popular Post

Universitas Hamzanwadi dan Windesheim University Jalin Kolaborasi Melalui Studium General dan Pertukaran Budaya

Universitas Hamzanwadi dan Windesheim University Jalin Kolaborasi Melalui Studium General dan Pertukaran Budaya

October 23, 2025
Lantik 39 Pejabat, Bupati Lotim Ingatkan Jaga Semangat Kerja

Lantik 39 Pejabat, Bupati Lotim Ingatkan Jaga Semangat Kerja

October 23, 2025
Lotim Siap Wujudkan Pabrik Rumput Laut Kelas Dunia

Lotim Siap Wujudkan Pabrik Rumput Laut Kelas Dunia

September 11, 2025
Lotim Genjot PAD Lewat Pajak Kendaraan

Lotim Genjot PAD Lewat Pajak Kendaraan

September 11, 2025
Satgas MBG NTB Ajak Publik Menyikapi Secara Bijak, Apresiasi Polisi dan Tegaskan Semua Proses Sesuai SOP

Satgas MBG NTB Ajak Publik Menyikapi Secara Bijak, Apresiasi Polisi dan Tegaskan Semua Proses Sesuai SOP

October 21, 2025

Populart Categoris

  • BUDAYA DAN PARIWISATA 22
  • HUKRIM 196
  • INSPIRASI 1
  • KEAGAMAAN 102
  • KESEHATAN 63
  • NASIONAL 6
  • OLAHRAGA 87
  • PEMERINTAHAN 379
  • PENDIDIKAN 353
  • PERISTIWA 19
  • POLITIK 515
  • PRISTIWA 1
  • SOSIAL 14
Aksarantb.com

About Us

AKSARANTB.COM hadir sebagai referensi berita tepercaya, tentunya dengan sajian berita yang terindikasi dengan waktu terkini tanpa melupakan Kode Etik Jurnalistik sehingga menyuguhkan akurasi pemberitaan yang dibutuhkan oleh masyarakat.

Follow Us

©2022 PT. Aksara Media Perdana
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • Kontak
  • Tentang